Ilmu Tentang Komputer

Flag Counter

Assalamu'alaikum wr.......wb       Pada postingan kali ini saya akan membahas komponen-komponen komputer lengkap dengan fungsi ...

Komponen-komponen komputer lengkap dengan gambar dan fungsinya



Assalamu'alaikum wr.......wb


      Pada postingan kali ini saya akan membahas komponen-komponen komputer lengkap dengan fungsi nya bagi kawan-kawan semua,baik yang bagi pemula atau yang sudah mahir di dalam memainkan komputer,baik sebelum kita tau apa-apa saja komponen komputer kita liat dulu apa yang di namakan dengan komputer itu...silahkan anda klik saja di sini Mengenal ilmu pengetahuan komputer ok sekarang anda sudah tau apa itu komputer.

          Langsung saja kita membahas komponen-komponen komputer lengkap dengan fungsinya:


Motherboard

Motherboard  adalah perangkat keras komputer yang memiliki peran utama dan paling vital. Di mana di dalam cara kerjanya, motherboard mengemban tugas untuk mengatur hal-hal teknis seputar BIOS (Basic Input Output System), Chipset (pengatur koneksi input-output), RAM (memori penyimpanan data sementara), VGA card (memori penyimpan data grafis), prosesor, dan Additional card (PCI, ISA).

    Fungsi utama motherboard ialah sebagai pusat penghubung antara satu perangkat keras dengan perangkat keras yang lainnya. Artinya, motherboard di sini mengemban tugas untuk menghubungkan bahasa kode antarperangkat keras untuk disinergikan menjadi sebuah aktivitas kerja perangkat komputer. Sebagai contoh, motherboard berfungsi menghubungkan beberapa perangkat keras seperti prosesor, RAM, hard disk, printer, power supply, dan masih banyak lagi.

PROCESSOR



processor Komponen yang satu ini sering kali di sebut ibarat otak sebuah komputer, sesuai namanya processor adalah komponen yang bertugas memproses perintah dan logika yang diberikan oleh operator komputer, banyaknya jenis processor yang ada sebanding dengan software yang berkembang dipasaran kerena dituntut untuk dapat melakukan banyak perkerjaan salam satu waktu terkadang pemilihan processor yang kita gunakan harus tepat, karena jika sampai salah pilih akan berimbas pada lambatnya proses kerja sebuah komputer yang pasti berimbas langusng pada pekerjaan pengguna komputer.
       
   Fungsi processor adalah 

  1. Mengitegrasikan keseluruhan komponen internak komputer agar dapat saling bekerja sama.     
  2. Menjaga performa dari sebuah komputer
  3. Mengolah perhitungan algoritma dalam menjalankan perintah yang diberikan
  4. Untuk mendukung kebutuhan spesifik dari sebuah komputer
  5. Mencegah terjadinya overlapping tugas pada tiap – tiap komponen komputer.
  6. Memastikan agar komputer dapat bekerja dengan baik
  7. Menjalankan pemrosesan informasi pada komputer.
    tipe-tipe socket processor komputer :


a.    Socket prosesor Intel
Ø Socket 370 >>Soket tipe ini digunakan untuk prosesor Intel Pentium III dan Celeron.

Ø  Socket 478 >> Soket tipe ini digunakan untuk prosesor Intel Pentium IV dan Celeron.



Ø  Socket LGA 775 >> Soket tipe ini digunakan untuk prosesor Intel Pentium IV, Celeron, Dual Core, dan Core2 Duo.


Ø  Soket 1366 >> Soket tipe ini digunakan untuk prosesor Intel i7.



RAM

RAM adalah berasal dari singkatan Random Access  Memory, RAM yaitu suatu memori tempat penyimpanan data sementara, ketika saat komputer dijalankan dan dapat diakses secara acak (random).
Fungsi RAM adalah mempercepat pemeprosesan data pada PC atau komputer. Semakin besar RAM yang dimiliki maka akan semakin cepat pula komputer tersebut. RAM bisa mempercepat kinerja dari komputer, sebab RAM menyediakan ruang penyimpanan sementara untuk komputer. Dalam menyimpan data-data yang mudah diambil sehingga dapat mempercepat loading data serta program yang diakses.

VGA CARD
VGA CARD adalah sebuah kartu atau Card yang digunakan untuk meneruskan informasi dari motherboard menuju ke layar monitor, sehingga menjadi informasi yang dapat dibaca oleh manusia. Pada beberapa jenis komputer sekarang ini biasanya VGA Card sudah OnBoard artinya sudah langsung menjadi satu pada motherboard. Namun ada juga kadang yang tidak On Board.
Fungsi dari VGA Card adalah untuk menerjemahkan atau mengubah sinyal digital dari komputer menjadi tampilan grafis pada layar monitor. Kartu VGA digunakan juga untuk menerjemahkan output komputer ke monitor. Bermanfaat untuk menggambar, bermain game, dan lainnya.

Hardisk
Hard Disk adalah perangkat keras komputer/laptop yang bekerja secara sistematis dimana menjadi media penyimpanan data. Data-data yang telah disimpan di dalam perangkat harddisk tidak akan hilang. Bahkan apabila pengguna mematikan perangkat komputer/laptop. Dengan kata lain, harddisk memiliki peran sebagai media penyimpanan yang bersifat permanen (data-data tidak akan hilang atau terhapus). Kapasitas daya tampung daripada harddisk itu sendiri juga terbilang cukup besar. Dimana kalkulasi yang dipakai adalah dalam ukuran Byte (B).
Fungsi Hard Disk secara umum adalah untuk menyimpan data yang dihasilkan oleh pemrosesan perangkat komputer/laptop. Di dalamnya, terdapat sebuah ruang simpan utama dalam sebuah komputer. Dimana di situlah setiap data dan informasi disimpan olehnya. Selain memiliki ruang utama, harddisk juga mempunyai komponen-komponen bagian. Adalah semacam ruang kecil yang terdiri atas direktori, folder, subdirektori, serta subfolder, yang digunakan untuk peletakan data dan informasi dari ruang utama harddisk.

Monitor


Monitor adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menampilkan hasil proses dari komputer dalam bentuk teks, gambar, ataupun video secara visual. 
Dalam hal ini monitor berperan sebagai perangkat output penyusun sebuah komputer dan sebuah komputer takkan bisa digunakan jika monitornya tidak ada. Itulah alasan mengapa monitor dianggap sangat penting dalam sebuah komputer.

Fungsi Monitor
Monitor berfungsi dan berperan untuk menampilkan semua data hasil proses baik itu teks, gambar, atau video yang berasala dari hasil proses.
Semua monitor memiliki resolusi yang berbeda – beda dalam menampilkan gambar yang dihasilkan dari perangkat proses. Misalnya sebuah layar monitor 17 inci memiliki resolusi 1024x768. 
Inci merupakan ukuran diagonal pada sebuah monitor, sedangkan resolusi merupakan lebar dan tinggi pixel yang akan menentukan kualitas gambar yang ditampilkan pada sebuah monitor.

Keyboard
Keyboard adalah sebuah alat perangka keras (Hardware) dengan cara kerjanya setiap aksara atau huruf maupun angka diwakili oleh sebuah tombol digit atau huruf yang diterjemahkan oleh si papan keyboard kedalam sebuah bahasa komputer atau angka biner supaya nampak di layar monitor.
fungsi keyboard adalah mengirimkan perintah dari tiap huruf maupun angka yang kita ketikkan kemudian menyampaikannya ke CPU dan selanjutnya perintah manual tersebut akan di rubah menjadi sinyal-sinyal digital sehingga dapat dimengerti oleh prosessor.

MOUSE

mouse adalah sebuah perangkat keras (hardware) yang terhubung ke komputer baik melalui kabel / nirkabel. Mengapa dinamakan mouse? jawabannya adalah karena bentuk awal dari piranti ini menyerupai tikus. Selain itu, kabel yang menghubungkan mouse dengan komputer bentuknya mirip dengan ekor tikus. Sebagai tambahan informasi bagi pengetahuan kita, komputer pertama yang dijual satu paket bersama dengan mouse adalah jenis Xerox Star yang diluncurkan pada tahun 1981. Walaupun saat ini keberadaan mouse sudah banyak tergantikan dengan perangkat touchpad dimana semua fungsi dari mouse bisa dilakukan dengan menggunakan touchpad ini, namun masih lebih banyak user yang lebih memilih menggunakan mouse  daripada touchpad. 


Berikut ini ada beberapa fungsi mouse komputer:
  1. Memberikan perintah ke komputer dengan cara menggerakkan mouse di permukaan khusus mouse komputer (Mouse Pad).
  2. Menunjukkan letak kursos di layar monitor.
  3. Melakukan kegiatan memasukkan perintah yang disebut: klik, klik ganda (double click), klik tahan dan geser (drag and drop click), serta klik kanan.
  4. Melakukan scrolling layar untuk melihat seluruh bagian dalam program yang             sedang dibuka dengan cara menggeser roda scroll.
  5. Mempercepat dan mempermudah pekerjaan desain grafis, gaming dan sebagainya.
  6. Mengontrol perbesaran visual suatu objek.
  7. Mengaktifkan fitur coommnd button serta melakukan perintah pada suatu aplikasi.     Memperbesar dan memperkecil tampilan worksheet.
  8. Melakukan transfer sinyal elektronik dari pergerakan mouse menuju ke perangkat pemproses. 
 Power Supply
Power supply adalah perangkat keras yang berfungsi untuk menyuplai tegangan langsung kekomponen dalam casing yang membutuhkan tegangan, misalnya motherboard, hardisk, kipas, dll. Input power supply berupa arus bolak-balik (AC) sehingga power supply harus mengubah tegangan AC menjadi DC (arus searah), karena hardware komputer hanya dapat beroperasi dengan arus DC. Power supply berupa kotak yang umumnya diletakan dibagian belakang atas casing.
Besarnya listrik yang mampu ditangani power supply ditentukan oleh dayanya dan dihitung dengan satuan Watt.
fungsi Power supply yakni mengaliri arus listrik untuk komponen2/hardware pada komputer dengan arus DC( arus searah ),  arus listrik yang masuk kedalam power supply berupa arus AC ( arus bolak-balik ) kemudian dikonverter ( dirubah ) menjadi arus DC ( arus searah ) baru kemudian disupply kedalam komponen-komponen elektronika yang ada dalam casing komputer seperti motherboard, kipas/ fan, cd room, harddisk dsb.

Casing 

Casing Adalah Kotak yang berisi komponen-komponen mainboard dan peripheral lainnya.Wadah ini digunakan sebagai tempat melindungi mainboard dan perangkat keras lainnya.





Fungsi Casing :
  1. Melindungi berbagai komponen didalamnya dari deebu,panas matahari,air dan kotoran lainnya pada saat bekerja.
  2. Hampir semua peripheral menggunakan casing sebagai tempa dudukannya.
  3. Exhaus Fan yang berfungsi sebagai pendingin ruanganpun,menggunakan casing sebagai tempat beroperasi mengatur suhu didalam CPU.
  4. Casing PC yang juga amat penting ialah sebagai tempat dudukan tombol-tombol atau lampu-lampu. Contohnya Tombol Power pada CPU.
  5. Casing juga mempunyai tugas penting yaitu sebagai kediaman (rumah mainboard) power supply yang memberikan tugas buat semua komponen.
Demikian artikel yang saya buat semoga bermanfaat bagi kawan-kawan semua......
jangan lupa di share iya kawan-kawan apabila artikel ini berguna untuk kita mengetahui tentang komponen-komponen komputer

terima kasih.......:>
Comments
0 Comments

0 comments: